Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

4 Tips Mengamankan Video di Youtube

Youtube, siapa yang enggak tahu Youtube? Pasti enggak adalah min. Mulai dari anak balita sampai kakek nenek juga udah tahu. Malah mereka banyak yang enggak bisa dipisahkan sama Youtube. Wah gaswatt banget dong min? Enggak semua yang ketergantungan dengan Youtube itu selalu hal yang negatif, cuma harus diatur porsinya. Kan enggak 24 jam juga nontonin Youtube. Maksud dari ketergantungan yang ane maksud disini tuh semisal begini, temen temen disini tuh blogger teknologi atau mungkin punya toko ponsel. Nah biar enggak ketinggalan update seputar ponsel apa aja yang terbaru dan teknologinya pastinya punya Channel Youtube yang menjadi panduan dalam referensi untuk kira kira ponsel mana yang mau dijual atau ponsel mana yang mau dijadiin headline di blog atau vlog kita. Taruhlah Gadgetin yang menjadi referensinya, tentu akan sangat menyesal kalau ketinggalan video terbaru dari Gadgetin. Apalagi videonya terbarunya lagi bahas sesuatu yang lagi seru, eh gak punya kuota. Bete banget ga sih? 

4 Tips Mengamankan Video di Youtube

Nah untuk mengurangi permasalahan diatas, berikut mimin akan berbagi bagaimana tips mengamankan video di Youtube.

Download

xiaomiintro download youtube

Tips pertama ini adalah pilihan yang paling umum yang biasa dilakukan oleh saya. Mungkin beberapa teman teman juga sering melakukannya? Tips ngedownload video ini mimin rekomendasiin buat yang memori internalnya besar. Rekomendasinya minimal ponsel xiaomi kalian memori internalnya 64 GB, jadi kalau mau download video yang agak banyak sih masih agak lega. Plusnya dari tips pertama ini adalah kalau videonya udah kedownload mau nonton dimanapun enggak usah takut kuota abis. Bisa nontonin anak channel macam Cocomelon atau Little Angel secara berkelanjutan. Tetapi inget ya gaes, kudu didownload dulu, kalo enggak ya sama aja makan kuota. Hehe.. Minusnya kalau ada temen temen yang pada waktu download video Youtube ponselnya ada kartu memori, baiknya jangan dilepas pasang kartu memorinya. Karena video yang didownload otomatis tersimpan dikartu memori, apabila dilepas pasang maka akan terjadi Re - Download dan lagi lagi akan makan kuota temen temen.  

Watch Later

xiaomiintro youtube watch later

Tips kedua ini mimin rekomendasiin buat temen temen yang punya sedikit waktu luang. Mungkin yang seharian kerja dan pulang malam. Fitur Watch Later ini akan menyimpan video yang sudah temen temen tandai untuk dilihat setelah temen temen udah ada waktu untuk nonton. Selama videonya belum ditonton maka video yang sudah ditandai tetap akan tersimpan. Asiknya adalah setiap kita buka Youtube akan ada pemberitahuan bahwa ada video di Watch Later yang belum ditonton.  

Playlist

xiaomiintro youtube playlist

Tips ketiga ini mungkin bisa digunakan bagi temen temen yang punya channel Youtube. Kalo temen temen ingin berbagi video yang berkelanjutan tetapi ada tema yang unik membuat Playlist adalah ide yang cukup bagus. Selain karena bisa menjadi rekomendasi dalam pencarian di Youtube, channel Youtube temen temen lebih terkonsep. Tetapi kalo temen temen bukan vlogger, temen temen bisa tetep membuat playlist dari video favorit. Misalnya menyimpan daftar konser band The Beatles di playlist, menyimpan video tutotial apa saja di playlist. Jadi playlist ini nantinya bisa diputar berdasarkan kebutuhan.  

Aplikasi Pihak Ketiga

Tips keempat ini tidak terlalu saya rekomendasikan sama temen temen. Karena harus mencari aplikasi yang tepat buat download. Belom lagi kalau apk nya tidak ada di Play Store, tentunya berbahaya karena bisa mengandung virus atau pencurian data. Kalaupun aplikasinya dari Play Store masih harus mencari aplikasi yang tidak mengompres file supaya hasil download videonya resolusinya tetap bagus. Saran mimin adalah dengan menerapkan tiga tips diatas. Karena meskipun kita mau factory reset ponsel kita, kalau kita masuk ke akun Youtube kita playlist masih tetap tersimpan. Tips keempat ini adalah jika kondisi terpaksa banget. 

Itulah keempat tips untuk mengamankan video di Youtube, semoga bisa berguna bagi teman teman yang membaca. Sebelum saya pamit, tak bosan bosan saya mengingatkan kepada teman teman untuk selalu menerapkan pola hidup bersih sehat. Dengan cara sering cuci tangan dengan menggunakan sabun agar virus, kuman, dan bakteri mati. Serta jangan lupa untuk tetap menjadga kondisi tubuh fit dan sehat dengan cukup istirahat, cukup olah raga dan cukup istirahat. Terakhir hindari kerumunan yang tidak perlu. Terima Kasih. GBU!

ADM Techno Holic

Posting Komentar untuk "4 Tips Mengamankan Video di Youtube"